Site icon KELURAHAN MERJOSARI

Lomba Kelurahan tangguh Tingkat Madya Kelurahan Bandungrejosari

Malang-Beberapa relawan dari PMI, RPMR juga Tagana dan yang lain ikut memeriahkan penjurian lomba kelurahan tangguh tingkat Madya.Selain itu dukungan dari kelurahan lain seperti Tulusrejo juga turut hadir Lurah Tulusrejo Nina Sudiarty, Sstp,Msi yang membawa semua ketua Rw dan juga relawan kelurahan tangguhnya untuk mensupport kelurahan Bandungrejosari dalam lomba kali ini.Seperti yang telah diketahui kelurahan tangguh Tulusrejo sendiri berhasil menjuarai lomba keltang tingkat Madya regional jatim.

Emak-emak Keltang Bandungrejosari sendiri merasa bersyukur mempunyai pemimpin seperti  Lurah Bandungrejosari Zainul Amali S.sos,Msi yang selalu mensupport kegiatan warganya.

Perwakilan dari Forum Pengurangan resiko bencana Bandungrejosari Aryo Rachmono menjelaskan selama ini di kelurahannya sangat intens memberikan sosialisasi kepada warganya tentang kesiapsiagaan bencana.Wilayah Kelurahan Bandungrejosari sendiri pernah mengalami banjir dan sampai merenggut korban..Beberapa rambu peringatan dan jalur evakuasi juga dipasang di beberapa tempat di wilayah Bandungrejosari.

“Target kami adalah implementasi, kemampuan kami selama ini telah menggandeng 3 komunitas itu diharapkan bisa menjadi panduan kami dalam gerakan menuju selamat itu yang terpenting dan pengurangan resiko bencana secara global bisa dilakukan bersama-sama,”papar Aryo.

Mengenai anggaran untuk Keluŕahan tangguh sendiri selama ini menurut pria yang ramah ini menjelaskan bahwa sudah 5 tahun yang lalu anggaran kegiatan adalah dana mandiri bersama-sama masyarakat.

“Secara sistematis anggaran khusus memang belum ada tapi kita mengharapkan kedepannya ada sumbangan dari tiap warga untuk dana abadi kegiatan kita,”sambungnya.

Pada penilaian lomba Keltang tingkat Madya di Kelurahan Bandungrejosari ini juga diadakan simulasi penanggulangan bencana dan aksi emak-emak tangguh Bandungrejosari mendirikan tenda bencana secara atraktif dan energik.

Acara ditutup dengan pengarahan Sekda kota Malang Wasto dan juga dari juri lomba tingkat provinsi serta dihadiri juga oleh BPBD kota Malang, Danramil, anggota dewan komisi D, Dinas Perhubungan, perwakilan Mahasiswa salah satu perguruan tinggi, juga relawan tangguh dari daerah lain.
(Warta Jatim-Hendro B.L )
Exit mobile version